Blogger Jateng

Belajar Bahasa Korea - Belajar Kalimat 안 & 지 않다 = Tidak atau Bukan

안 & 지 않다 = Tidak/Bukan


Menyatakan tidak / bukan dapat menggunakan dua cara yaitu 안 (an) maupun -지 않다 (ji anda). Keduanya memiliki arti yang sama. (Meskipun materi tentang 안 sudah pernah dibahas, kita review lagi ya..)

Catatan: Jika kamu belum paham tentang present tense di Bahasa Korea, silakan lihat di Featured Posts Basic Grammar.

Sebelum membahas lebih rinci, kita lihat contohnya dulu..

Tidak pergi.
안 + 가다 + present tense = 안 가요 (an kayo)
가다 + 지 않다 + present tense = 가지 않아요 (kaji anhayo)

Dari contoh ini terlihat bahwa:
Jika menggunakan '안', maka yang diubah adalah kata kerjanya. Jika menggunakan '지 않다' maka yang diubah adalah bagian 않다.

1. Menggunakan 안
Untuk kata kerja, sangat simpel. Cantumkan 'an' sebelum kata kerja / kata sifat.
보다 -> 안 보다 -> 안 봐요 = tidak lihat
먹다 -> 안 먹다 -> 안 먹어요 = tidak makan
작다 -> 안 작다 -> 안 작아요 = tidak kecil

Pengecualian untuk kata kerja seperti:
숙제하다 di mana 숙제 (Pekerjaan Rumah) adalah kata benda + 하다 melakukan sesuatu, artinya 'melakukan PR' atau 'mengerjakan PR'.

Untuk kata kerja seperti ini, 안 diletakan setelah kata benda tersebut:
숙제하다 -> 숙제 안 하다 -> 숙제 안 해요
BUKAN 안 숙제해요



Sama seperti pola kalimat -지 yang lain, kamu hanya perlu menggabungkan kata kerja bentuk kamus maupun kata sifat dengan -지 않다

보다 + 지 않다 -> 보지 않다 -> 보지 않아요
boji anhayo
tidak lihat

먹다 + 지 않다 -> 먹지 않다 -> 먹지 않아요
meokji anhayo
tidak makan

작다 + 지 않다 -> 작지 않다 -> 작지 않아요
jakji anhayo
tidak kecil

Bedanya dengan penggunaan 안 (an), di mana ada pengecualian untuk kata kerja seperti 숙제하다 (sukjehada), untuk -지 않다 kata kerja tersebut tidak perlu dipisah.

숙제하다 + 지 않다 -> 숙제 하지 않다 ->
숙제 하지 않아요
sukje haji anhayo
tidak mengerjakan PR

Catatan:
Semua kata kerja / kata sifat dapat menggunakan '안' maupun '지 않다' kecuali :
있다 <-> 없다
ittda <-> eobda
ada <-> tidak ada

이다 <-> 아니다
ida <-> anida
be <-> not be

알다 <-> 모르다
alda <-> moreuda
mengetahui <-> tidak tahu

Posting Komentar untuk "Belajar Bahasa Korea - Belajar Kalimat 안 & 지 않다 = Tidak atau Bukan"